Tips untuk Anda (26): 5 Cara Menginap di Dormitory Agar Nyaman

Menginap ala Dormitory menjadi pilihan terbaik ketika kita harus menghemat biaya saat travelling. Bagi anda yang tidak terbiasa berbagi kamar tidur dengan orang lain, ini bisa menjadi masalah tersendiri. Begitu pun yang baru saja saya alami, ketika traveling dengan suami saat kami tidak memesan kamar terlebih dulu dan berpikir segera mendapatkan kamar private buat berdua.

Ternyata salah, saya dan suami datang saat akhir pekan dan sudah larut malam. Akhirnya kami bersedia tidur di hotel mana saja untuk malam tersebut dan melakukan reservasi kembali untuk malam selanjutnya. Karena sudah lelah plus larut malam, kami putuskan untuk menerima pilihan tidur dormitory untuk ber-empat dengan pasangan suami isteri asal Asia lainnya.

Tiba di kamar, suami protes karena ternyata room-mate kami membongkar semua peralatan pribadi di setiap tempat tidur, seolah-olah tidak ada tempat untuk yang lain. Room mate saat kami tiba sedang tidak ada, jadi kunci locker adalah penentu tempat tidur mana yang akan kami tempati. Rupanya berdasarkan kunci locker tersebut, mereka meletakkan barang-barang pribadi yang salah. Akhirnya kami komplen kepada petugas hostel dan menanyakan dimana seharusnya posisi kami tidur.

Petugas hostel malam itu seperti biasa adalah mahasiswi magang yang cari tambahan duit dan tidak mengerti betul prosedur bekerja. Seharusnya ketika datang, ia sudah menjelaskan ketentuan kamar, penggunaan fasilitas bersama dan tata tertib dalam kamar.

Pada akhirnya, setelah komplen kami diterima dan manajer Hostel meminta maaf atas ketidaknyamanan ini, maka kami menempati kamar dormitory lain yang masih kosong. Kami pun meninggalkan kesan yang baik bagi si Manajer Hostel dan mendapatkan pujian karena kami mampu menjaga kebersihan serta fasilitas kamar dengan baik.

Atas permintaan maaf itu, Manajer Hostel meminta kami untuk tetap tinggal dan memberi diskon untuk malam selanjutnya seraya bercerita bahwa banyak Pelancong yang belum terbiasa menginap di Dormitory dan meninggalkan kesan buruk. Sayang, kami sudah melakukan reservasi kamar “bukan Dormitory” di tempat lain.

Pengalaman lain, saat saya travelling ke Korea Selatan. Saya dan room mate asal Belgia pun protes terhadap room mate lain yang tidak paham bagaimana saling menghargai dan menjaga fasilitas bersama. Ternyata masih banyak orang yang berusaha mengirit biaya menginap dengan dormitory tetapi melupakan kesantunan bersama.

Berdasarkan pengalaman di atas, saya menyarankan beberapa tips jika anda menginap ala Dormitory, sebagai berikut:

1. Pastikan area tanggungjawab anda

Lihat dimana letak tempat tidur dan rak penyimpanan barang yang sesuai dengan kunci yang diberikan petugas hostel. Jangan serakah! Tidak meletakkan barang-barang anda di area yang bukan milik anda.Anda bertanggungjawab sepenuhnya terhadap tempat tidur dan rak penyimpanan anda, termasuk kebersihan dan perawatannya. Toh, jika bersih dan nyaman maka anda pun akan merasa kerasan di kamar tersebut, bukan?

2. Jaga kebersihan

Buang sampah pada tempatnya. Sedapat mungkin satukan sampah dan barang-barang yang tidak terpakai dalam satu plastik. Tidak bertebaran dimana-mana. Jika anda merasa alas kaki anda kotor dari luar, sebaiknya sudah dicopot saat memasuki kamar. Ingat anda akan tidur bersama orang lain yang belum anda kenal betul.

3. Jaga ketertiban

Jika anda memiliki teman dalam satu kamar, sedapat mungkin tidak membuat gaduh atau tidak berisik. Bila waktu malam/tidur tiba, silahkan berbicara sambil berbisik. Matikan lampu jika anda sudah tidak memerlukan lagi. Bila waktu tidur tiba, kebanyakan orang merasa tidak nyaman bila lampu kamar terang benderang. Hormati room mate sebagaimana anda ingin dihormati.

4. Hargai milik orang lain dan fasilitas hostel

Anda pasti paham bahwa anda menggunakan fasilitas bersama-sama, hargai barang milik orang lain dalam kamar anda begitu pun fasilitas hostel yang tersedia seperti toilet, kamar mandi, kursi, computer bersama, peralatan makan dan dapur. Jika sudah memakai computer bersama, rapikan kembali. Gunakan kamar mandi dengan efisien, ingat anda juga berbagi kamar mandi dengan orang lain.

5. Manfaatkan fasilitas hostel dan tidak lupa melakukan kewajiban

Silahkan tanyakan kepada petugas hostel, apa saja yang bisa anda gunakan seperti hair dryer , setrika, peralatan makan misalnya. Tanyakan bagaimana persyaratan penggunaanya. Lalu lakukan kewajiban anda, misalnya apabila sudah menggunakan, anda harus mengembalikan ke tempat semula. Atau, saat anda menggunakan peralatan makan, anda diminta untuk mencuci kembali.

Kesimpulan

Semoga lima tips di atas dapat membantu anda. Satu hal yang menarik dari kamar dormitory, anda bisa berkenalan satu sama lain dan memiliki teman untuk berbagi pengalaman travelling. Siapa tahu anda bisa mendapatkan tips menarik, atau tanda mata kenangan-kenangan.

Leave a comment