Kreasi Sendiri (64): Miso Ramen with Beef and Vegetables, yang Bisa Disesuaikan Rasa Pedasnya bagi Pecinta Ramen

Buatan sendiri itu rasanya sesuai selera.

Siapa yang tak kenal dengan mie ramen? Berikut yang saya siapkan dengan kreasi saus memakai rice vinegar sehingga tampak berbeda termasuk rasanya juga. Setelah saya memiliki rice vinegar atau anggur beras, kemudian saya praktikkan bagaimana membuat ramen sesungguhnya berdasarkan resep kenalan asal Jepang tinggal di Jerman. Alhasil saya mendapatkan kuah yang benar-benar seperti rasa ramen yang diinginkan. Campuran saus ini akan saya jelaskan dalam resep berikut.

Dengan resep berikut, saya bisa menyuguhkan teman lain yang sama-sama penyuka masakan asia seperti ramen. Karena saya akhirnya memandang bahwa memasak ramen bukan hal sulit lagi buat saya sekarang. Saya pilih daging sapi cincang karena lebih mudah dan cepat matang. Total waktu memasak sekitar 5 menit asalkan saya sudah memasak mie terlebih dulu.

Bahan yang diperlukan

Ini yang diperlukan.
  1. 60 gr mie kuning yang sudah dimasak setengah matang
  2. Topping: 100 gr daging sapi giling, 2 siung bawang putih dihaluskan, 1 sentimeter jahe dihaluskan, 1 sendok makan minyak sayur
  3. 2 buah cabai merah
  4. 1 buah wortel diiris halus
  5. 50 gr jamur champignon iris halus
  6. 1 batang daun seledri potong kecil
  7. Garam dan bubuk paprika sesuai selera
  8. 350 ml air
  9. Saus (1/2 sendok teh kaldu sapi, 1 sendok teh soja sauce, 1 sendok teh rice vinegar, 1 sendoh teh saus tiram)
Ramen Noodles with Beef and Vegetables.

Langkah memasak

  1. Masak dahulu bahan topping yakni daging sapi giling. Panaskan wajan dan masukkan minyak sayur. Masukkan bawang putih dan jahe yang dihaluskan, kemudian daging sapi giling masak bersamaan hingga matang kecokelatan. Singkirkan sementara.
  2. Panaskan panci dan masukkan air sebanyak 350 ml air. Masak hingga mendidih.
  3. Masukkan sayuran yang sudah diiris halus.
  4. Masukkan saus seperti yang tertera di atas. Tambahkan garam dan bubuk paprika sesuai selera.
  5. Masukkan mie kuning matang. Masak sebentar mie dan sayuran.
  6. Silahkan sajikan mie dengan sayuran! Tambahkan topping pada nomor 1.

Saran penyajian

Bila anda kesulitan menemukan rice vinegar, anda bisa ganti dengan Hoisin sauce. Atau anda bisa gunakan mie ramen yang sudah tersedia dalam kemasan. Lalu masak sendiri daging cincang seperti di atas, yang dijelaskan pada nomor 3 hingga 6. Sajikan di atas mie yang sudah matang.

Selamat mencoba di rumah!

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s