
Kedua makanan berikut berasal dari Spanyol dan Meksiko yang biasanya saya pesan di restoran. Mengapa? Karena saya tidak bisa membuat dan memasaknya di rumah. Anda bisa cek pesanan saya, Paella di restoran dalam link yang ditautkan. Begitu pun buritos daging ayam pun sudah kerap saya pesan. Saya bisa membelinya di restoran ekslusif hingga jajanan kaki lima. Pesanan bisa pakai tortilla wrapped pun bisa juga tidak. Tentang pesanan burito, bisa dicek di link yang ditautkan.
Pertanyaannya, apakah saya tidak bisa membuatnya di rumah? Bisa. Saya punya berbagai kenalan berbagai bangsa di Jerman. Saya tanya pada mereka bagaimana membuatnya. Hasil praktik mencoba dua makanan tersebut tidak buruk, malahan enak. Saya jelaskan detil bahan yang diperlukan dan langkah membuatnya sebagaimana di bawah ini.
Nasi Burito pakai daging ayam



Bahan yang diperlukan:
Nasi, jagung muda, potongan dada ayam, irisan keju cheddar, paprika, irisan cabai, oregano bubuk, saus tomat, air kaldu ayam, garam dan merica.
Langkah membuatnya
Letakkan pertama adalah nasi, jagung muda, potongan dada ayam, jagung muda, paprika dan cabai bersamaan. Kemudian siapkan air kaldu ayam secukupnya. Lalu beri oregano bubuk, garam, merica dan saus tomat. Panggang dalam suhu 180 derajat celcius selama 35 menit atau sampai air mengering/nasi masak. 5 menit sebelum matang, taburi adonan dengan keju cheddar dan biarkan masak bersamaan.
Saran penyajian
Anda bisa tambahkan pula kacang merah dan dada ayam potong lebih besar. Untuk ini, anda harus memanggang lebih lama sekitar 60 menit dengan air kaldu yang lebih banyak lagi.
Nasi Paella pakai sea food
Bahan yang diperlukan
Beras, air, sea-food, minyak sayur, jeruk nipis, daun bawang, oregano bubuk, garam, merica, sambal halus dan safran (cabai halus).
Langkah membuatnya
Masukkan minyak sayur ke dalam wajan, dan tambahkan beras. Masak sebentar dan beri air secukupnya. Biarkan hingga masak. Masukkan sea-food ke dalam beras yang menjadi nasi. Saat air tiris dan nasi matang, beri sambal yang dihaluskan atau safran. Beri juga garam, merica, oregano bubuk dan perasan jeruk nipis.
Mumpung di hari Minggu, anda akan coba yang mana di rumah?
All look delicious
LikeLiked by 1 person
Indeed. Thank your for stopping by, Mrs. Corner🙂
LikeLiked by 1 person
Sekilas kaya nasi goreng
LikeLiked by 1 person
Yups, seperti nasi goreng sea food penampakannya
LikeLike