Rekomendasi Tempat (35): Hackelberg Biergarten, Mengenal Bir yang Sudah Ada Sejak 400 Tahun Lalu

Brotzeitplatte dan kartoffelsalat.
Menikmati bir yang sudah ada sejak 400 tahun lalu.
Kartoffelsalat lainnya.
Brotzeitplatte lainnya.

Rekomendasi tempat selanjutnya adalah restoran dan biergarten yang sudah lebih dari 400 tahun beroperasi di selatan Jerman, dekat perbatasan Austria dan Ceko. Restoran yang saya maksud berada di kota tiga sungai, Passau, meski letaknya tidak benar-benar di pusat kota tetapi siapa saja yang sudah mengenal restoran ini akan mudah meluncur ke Hackelberg. Di sini terdapat pabrik pembuatan bir yang masih bertahan hingga sekarang. Nama bir tersebut adalah Hackelberg.

Di sini pula terdapat biergarten dimana pengunjung bisa mengalami pengalaman minum bir dengan resepnya yang sudah beratus-ratus tahun lamanya. Tak hanya itu, di sini terdapat kuliner lokal khas Bavaria yang otentik. Seperti pengalaman saya beberapa waktu lalu, dimana saya bisa menikmati kuliner musim panas yang khas dan nikmat.

Di musim panas seperti sekarang, restoran dan biergarten Hackelberg menjadi tujuan para pesepeda dan wisatawan yang sedang bertualang. Kita bisa duduk dengan bebas menikmati suasana alam pegunungan khas Bavaria sembari mencicipi kulinernya.

Beberapa hal menarik yang saya temukan selain bir dan kulinernya. Pertama, tempat ini memiliki lapangan parkir luas dan tak berbayar. Kedua, anda bisa memesan dalam jumlah kelompok orang seperti grup keluarga, grup pertemanan, grup hobi dan sebagainya karena tempatnya yang begitu lapang dan luas. Ketiga, ada arena bermain untuk anak-anak sehingga tidak membosankan.

Di depan biergarten dan restoran tampak pabrik pembuatan bir yang masih bertahan hingga sekarang. Tak melulu bir itu mengandung alkohol. Hackelberg juga memproduksi bir non alkohol yang bisa dicoba.

Begitulah pengalaman sekilas berkunjung ke biergarten dan restoran Hackelberg. Barangkali ini bisa menjadi rekomendasi anda bila berkunjung ke Bavaria.

Advertisement

4 thoughts on “Rekomendasi Tempat (35): Hackelberg Biergarten, Mengenal Bir yang Sudah Ada Sejak 400 Tahun Lalu

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s