
Kreasi sendiri berikutnya adalah membuat kue tradisional khas Indonesia. Kebetulan saya merindukan kue kukus berikut saat berada jauh dari perantauan, apalagi kue kukus ini tak mudah pula ditemukan.
Membuat kue putu kukus adalah praktik keseharian saya di dapur rumah. Saya menggunakan bahan seadanya, apalagi saya tidak menggunakan warna pandan hijau seperti umumnya kue putu kukus ini.
Memori akan kue ini adalah jajanan kaki lima semacam street foods di Jakarta yang biasa dinikmati di malam hari. Biasanya cetakan kue berasal dari bambu sehingga membuat aroma khas pada kue.
Cetakan yang terbuat dari bambu membuat kue ini kadang dijuluki kue putu bambu. Karena saya tidak memakai cetakan bambu, saya sebut saja kue putu kukus yang memang pembuatannya dikukus.
Bahan yang dibutuhkan:
1. 100 gr tepung beras.
2. Gula merah sesuai selera
3. Daun pandan sesuai selera
4. Garam
5. Air masak

Langkah membuatnya:
1. Kukus kelapa kering dengan air. Beri sedikit garam.
2. Siapkan adonan. Masukkan tepung beras. Tambahkan sedikit air dengan rendaman daun pandan untuk menghasilkan aroma yang alami. Hati-hati dalam memasukkan air, kita ingin adonan seperti pasir.
3. Siapkan cetakan. Saya pakai cetakan bolu kukus dan kertas untuk muffin. Masukkan adonan sambil dipadatkan. Di tengah adonan siapkan irisan gula merah sesuai selera.
4. Kukus kue dalam waktu 15 menit pada saat air sudah mendidih.
5. Sajikan kue selagi hangat dengan kelapa parut pada nomor 1.
Selamat mencoba di rumah!