Ini Dia 3 Bandara Terbaik Dunia yang Pernah Saya Kunjungi

Jika anda berangkat ke suatu negara melalui jalur udara, otomatis anda akan melalui bandara. Dilansir oleh laman National Geography  yang dirilis bahwa ada 10 bandara terbaik di dunia yang dipilih oleh Sky Trax World Airport dan diumumkan di Köln, Deutschland pertengahan tahun 2016 lalu.

Pemilihan didasarkan pada survei terhadap pengunjung bandara mengenai layanan fasilitas yang didapat di bandara. Selain itu survei juga dikaitkan juga dengan inovasi teknologi demi kenyamanan selama di bandara. Anda bisa bayangkan bahwa anda harus merasa betah di bandara, tidak hanya sekedar berlabuhnya pesawat tetapi misalnya transit untuk waktu yang lama.

Berikut 3 bandara terbaik dari 10 bandara yang dipilih karena saya pernah menikmati layanan fasilitas selama di sana. Ini testimoni saya soal bandara tersebut:

1. Bandara Franz-Josef Strauß di München

Salah satu sudut Bandara München. Sumber foto: Dokumen pribadi.

Yups München, pertama kali saya menjejakkan kaki di bandaranya tahun 2013. Bandara ini tidak sebesar bandara Icheon atau bandara changi tetapi bandara ini terkesan bersih, nyaman dan modern dibandingkan bandar udara lainnya di Jerman. Bandara ini utamanya memang melayani rute international dan domestik untuk seputaran Bayern, Jerman bagian selatan.

Nama Franz-Josef Straus diambil dari pejabat Bayern dengan gelar bayrischer Ministerpräsident, semacam pimpinan tertinggi di Bayern. Mungkin namanya dipakai untuk mengenang jasa-jasanya, termasuk pengembangan bandara ini menjadi pusat perhatian selama pemerintahannya. Konon Herr Strauß juga punya kecintaan terhadap dunia penerbangan.

Gelar bandara in sudah disematkan selama delapan kali berturut-turut di tahun 2015 sebagai “Best Airport in Europe” dan di tahun yang sama meraih salah satu bandara terbaik versi Sky Trax.

Meski hanya 2 terminal penumpang, namun bandara München memiliki akses kenyamanan pengunjungnya seperti shopping, business dan entertainment. Ini yang saya suka bisa nge-mall di bandara. Jika hari minggu hampir semua toko tutup di Jerman, tetapi tidak di pertokoan bandara ini. Keren kan? Ohya, bandara ini juga langsung terhubung dengan S-Bahn, transportasi umum ke pusat kota. Pastinya tidak perlu naik taksi.

2. Bandara Icheon di Korea Selatan

Bandara Icheon, Seoul. Sumber foto: Dokumen pribadi.

Jika berkunjung ke Korea Selatan dari Indonesia maka anda akan berhenti di bandara Icheon. Bandara terbesar ini bahkan mengalahkan kemegahan bandara di Jepang atau Shanghai. Mengapa? Bandara Icheon berhasil mendapatkan penghargaan bandara terbaik versi Global Traveller tahun 2006, 2007 dan 2008. Wow!!! Kini 2016 disematkan lagi sebagai bandara terbaik versi Sky Trax World Airport.

Bandara ini resmi dibuka tahun 2001 meski pembangunan totalnya baru selesai tahun 2008 untuk tahap dua. Melihat kebutuhan penerbangan yang tinggi, dirancanglah master plan bandara ini sejak tahun 1992.

Saat saya menginjakkan kaki pertama kali di bandara ini tahun 2012, bandara ini terkesan megah, besar, bersih, nyaman dengan keramahan petugas yang melayani pengesahan keimigrasian.Ada ruang informasi dilengkapi peta kota Seoul di sudut bandara sehingga memudahkan turis seperti saya. Lalu kemudahan lainnya adalah akses transportasi dari bandara ke downtown Seoul juga patut diapresiasi. Tinggal duduk di bis, saya sudah sampai sehingga tidak perlu berganti-ganti kendaraan. Demikian pula saat kembali pulang, ada akses transportasi umum yang memudahkan ke bandara.

Malahan saya dengar untuk meningkatkan layanannya, bandara ini terus membangun demi kebutuhan penumpang pesawat, pengunjung atau pun karyawan bandara. Keren ya!!!

3. Bandara Changi, Singapura

Bandara Changi, Singapura. Sumber foto: Dokumen pribadi.

Siapa yang tak kenal negeri tetangga kita, Singapura? Bandara terbesar ini memiliki 3 terminal untuk melayani rute penerbangan. Bandara yang resmi dibuka tahun 1981 ini boleh dikatakan ‘bandara yang tak pernah tidur’. Pengalaman saya jam 2 pagi di bandara ini, saya masih serasa nyaman untuk tinggal hingga melanjutkan penerbangan berikutnya. Mengapa? Ada fasilitas internet gratis, layanan entertainment untuk tontonan dan sofa malas yang asyik dan menariknya gratis kursi pijat. Enak kan?

Mencoba kursi pijat di bandara Changi gratis. Sumber foto: Dokumen pribadi.

Ada ragam fasilitas yang ditawarkan seperti cafe, restoran, pertokoan hingga entertainment layak dinikmati  24 jam. Wow! Ada juga akses skytrain dan MRT sebagai sarana penghubung dari bandara ke downtown Singapura. Oh ya, jika punya waktu transit yang banyak, silahkan mengikuti tur sightseeing kota Singapur. Segala kebutuhan dan keinginan shopping kelas dunia juga ada di sini.

Advertisement

Leave a Reply

Fill in your details below or click an icon to log in:

WordPress.com Logo

You are commenting using your WordPress.com account. Log Out /  Change )

Facebook photo

You are commenting using your Facebook account. Log Out /  Change )

Connecting to %s