Merah, Kuning, Hijau atau Biru yang jadi Kecenderungan Tipe Anda

Ilustrasi.

Manusia adalah makhluk sosial pada dasarnya sehingga ia tak bisa hidup sendiri tanpa orang lain. Dalam bekerja misalnya kadang kita bisa mengerjakannya seorang diri dan kadang pula kita bekerjasama dengan orang lain untuk mengerjakannya. Sebagai individu, kita membutuhkan orang lain seberapa pun buruknya relasi kita dengan orang lain, justru dengan begitu kita belajar banyak hal. Hal ini biasa kita alami dalam pekerjaan tim yang terdiri dari berbagai kepala dengan karakter yang berbeda-beda.

Atas dasar perbedaan karakter ini, baru-baru ini saya diperkenalkan informasi bagaimana kita mengelola konflik di tempat kerja, salah satunya kita perlu mengenali bahwa tiap orang itu punya karakter berbeda-beda. Ilmu ini bukan hal baru saya pelajari karena saya sudah mendapatkannya saat masih duduk di Fakultas Psikologi, hanya sekarang saya dihadapkan pada istilah yang berbeda. Mengapa? Saya tinggal di Jerman dengan istilah yang dipakai dalam bahasa Jerman. Seperti model DISC (=Dominance, Influence, Steadinnes, Conscientiousness) yang dipakai dalam psikotes dan pernah dipelajari di Indonesia dulu, kini di Jerman saya mengenalnya DISG (=Dominant, Initiav, Steig, Gewissenchaft).

Model DISC atau DISG ini banyak dipergunakan untuk memahami tipe kepribadian diri sendiri dan orang lain. Dalam praktiknya di dunia bisnis dan pekerjaan, model ini bisa membantu agar saling memahami secara personal dan profesional. Pengembangan selanjutnya dari model DISG ini adalah membuat empat tipe kecenderungan itu berdasarkan warna. Hal ini sebagai alat bantu yang memudahkan orang awam untuk mengenali tipe DISG yang saya jelaskan di atas.

Empat kecenderungan kepribadian berdasarkan warna, kira-kira mana kecenderungan tipe anda?

Merah

Warna merah dilambangkan seperti api menyala, yang dimaksudkan tipe ini adalah orang yang bersemangat dan optimis. Mereka begitu cepat menyelesaikan segala sesuatu, dibandingkan tipe lainnya. Karena begitu ingin cepat, ia suka sekali terburu-buru dan tidak teliti. Mereka juga suka menyela pembicaraan orang lain dan tampak menonjol (=dominan) dalam percakapan. Ia begitu aktif dan ekpresif. Ia sering terlibat konflik dan tidak berusaha menghindarinya.

Jangan pernah mengandalkan pekerjaan yang membutuhkan ketelitian seperti keuangan dan pengarsipan pada orang tipe warna merah! Bukan pasti rapi, tetapi malah berantakan. Mereka tidak sabar. Sesungguhnya kita butuh orang warna merah karena ia adalah orang yang periang, optimis, antusias dan suka memberi semangat (=motivasi) pada yang lain dalam bekerja.

Biru

Warna biru dilambangkan sebagai air yang memberi ketenangan. Mereka yang berada pada kecenderungan warna biru merupakan orang yang cermat, berhati-hati, teliti dan sistimatis. Itu sebab mereka memilih bekerja seorang diri. Jika warna merah mencari konflik maka mereka yang berada di warna biru lebih menghindari konflik. Jika mereka yang cenderung warna merah tak sabar, maka mereka yang cenderung warna biru merupakan orang yang sabar.

Mereka yang berada di area warna biru merupakan orang yang memiliki loyalitas tinggi dalam bekerja, suka dengan suasana pekerjaan yang konsisten dan terpaku pada sistim yang berjalan. Tetapi mereka tidak menyukai hal-hal yang cepat berubah dan berbau inovasi. Sesungguhnya kita butuh orang-orang tipe warna biru yang suka pada keteraturan dan bisa diandalkan.

Hijau

Warna hijau dilambangkan sebagai bumi yang hijau yang memberikan keharmonisan dan kedamaian. Mereka yang cenderung memiliki tipe warna hijau senang berada dalam lingkup pertemanan, punya empati yang tinggi dan paling baik dalam bernegosiasi. Jika mereka pada warna biru memilih bekerja seorang diri, sebaliknya mereka pada warna hijau senang bekerja bersama orang lain. Bagaimana pun bersama-sama akan lebih baik daripada seorang diri, prinsip orang tipe warna hijau. Mereka adalah orang yang mudah mendapatkan kepercayaan dari orang lain.

Meski begitu mereka yang cenderung warna hijau mudah dipengaruhi orang lain dan tidak sabaran. Karena memikirkan bekerja bersama orang lain, mereka yang berada pada warna hijau sering tak terarah dan tak bisa menyelesaikan pekerjaan tepat waktu. Sesungguhnya kita butuh orang dengan kecenderungan tipe warna hijau karena mereka mampu menjadi juru damai dan komunikatif pada semua pihak.

Kuning

Warna kuning dilambangkan sebagai tanaman yang identik dengan imajinasi dan kreativitas yang tinggi. Mereka yang cenderung dengan tipe warna kuning mudah dikenali dalam dunia kerja sebagai orang yang suka menganalisa dan kritis. Jika orang yang berada pada kecenderungan tipe warna hijau itu suka “ngelantur” tak terarah maka orang yang cenderung berada di area kuning suka menjalankan sesuai prosedur dan aturan. Mereka yang berada pada kecenderungan warna kuning merupakan orang yang spontan dan tampak mencolok dari penampilannya seperti pakaiannya yang nyentrik atau aksesoris yang berlebihan.

Kita bisa meminta orang yang cenderung memiliki tipe warna kuning dalam menganalisa atau mendesain sesuatu. Jangan berharap mereka bisa mengumpulkan tepat waktu untuk tugas yang diberikan! Mereka hanya mendengarkan hal-hal yang ingin mereka dengar dan bisa menjadi sinis bilamana kita memberikan motivasi negatif. Sesungguhnya kita butuh orang dengan kecenderungan warna kuning karena mereka mampu menunjukkan keahlian analisa dan imajinasi mereka dalam bekerja.

Kesimpulan

Manusia itu unik dengan karakter dan kepribadiannya. Begitu hebatnya Tuhan sehingga tak ada orang yang sama dan serupa di dunia ini. Model empat tipe kecenderungan kepribadian di atas hanya membantu kita mengenali diri sendiri dan orang lain. Dalam bekerja bersama orang lain, bisa jadi anda mengenali empat tipe orang di atas. Dengan begitu anda paham bahwa sebagai makhluk sosial kita membutuhkan orang lain seberapa pun buruknya relasi anda dengan orang tersebut.

Saat saya tidak termotivasi, saya butuh orang tipe warna merah yang periang. Saya butuh orang tipe warna biru agar hidup lebih teratur. Bersyukurlah ada orang tipe warna hijau yang bisa menjadi juru damai semua pihak. Terakhir, berterimakasihlah pada orang bertipe kuning yang begitu kritis menilai pekerjaan.

Semoga bermanfaat!

8 thoughts on “Merah, Kuning, Hijau atau Biru yang jadi Kecenderungan Tipe Anda

Leave a comment