Zwetschgen, Manisan Buah Plum ala Jerman 

Manisan buah plum buatan sendiri.

Buah plum memang tak mudah ditemui di Indonesia. Pohon ini lebih mudah ditemukan di Eropa Tengah, termasuk di Jerman. Bahkan saya pun diberitahukan oleh mertua di sini penampakan pohon plum yang besar dan rimbun. Tinggi pohon kira-kira 6 sampai 10 meter dari tanah. Buah plum di sini disebut Zwetschge, karena jamak maka menjadi Zwetschgen.

Saya sempat membahas nama pasar menjadi pasar plum, namun pasar musiman tersebut tak menjual buah plum. Bunga di pohon muncul sekitar bulan April. Pohon berbuah sekitar bulan Agustus – September. Oleh karena itu muncul pasar plum, Zwetschgenmarkt di bulan September. Di Eropa bagian tengah buah plum digemari untuk diselipkan dalam kue. Ada pula yang membuat buah plum sebagai manisan. Makan manisan sebagai pengganti buah bisa dilakukan di sela makan siang.

Baca https://liwunfamily.com/2017/09/18/zwetschgenmarkt-pasar-yang-tidak-jual-plum-lalu-apa/

Kali ini mari kita ulas bagaimana membuat manisan buah plum. Sebenarnya buah plum masih asing bagi saya. Ibu mertua yang membuatkan manisan plum mengatakan buahnya mirip pflaumen. Namun sebenarnya keduanya berbeda. Pflaumen yang pernah saya ulas di sini sudah dalam bentuk minuman yang diimport dari Tiongkok langsung. Saya beli via online karena saya suka setelah mencoba di Chinna Restaurant. Buah Pflaumen warnanya saat dibuka terlihat terang seperti warna merah atau kuning. Sedangkan buah Zwetschgen, buah plum yang kita bahas di sini warnaya setelah dibuka gelap seperti ungu. Ternyata berbeda ‘kan mungkin masih dalam satu familie!

Baca https://liwunfamily.com/2017/07/18/ketika-gluckskek-dan-pflaumen-schnaps-jadi-penutup-makanan/

Suatu kali ibu mertua menawarkan manisan buah plum ini. Katanya ini buatan sendiri. Jadi rasa manis yang terdapat dalam manisan buah plum tidak terlalu manis sesuai kesukaannya. Bahkan saya diminta menambahkan sedikit gula bila masih terasa masam. Mudah cara membuatnya kok, mau tahu?

Cara membuatnya:

  1. Pilih buah plum yang masih baik, tidak terlihat busuk untuk dibuat manisan.
  2. Cuci buah tersebut. Tiriskan buah dari air lalu potong-potong seperti pada gambar.
  3. Masak dalam air dalam panci. Masukkan buah plum yang sudah dipotong-potong tersebut. Tambahkan gula sesuai kesukaan.
  4. Tutup panci dan masak bersamaan hingga 80 derajat panasnya. Masak kira-kira 20-30 menit. Untuk memastikan tingkat kepanasan air, gunakan termometer.

Agar awet berbulan-bulan, masukkan dalam botol gelas.

Jika sudah dingin masukkan wadah dalam botol gelas yang tertutup. Manisan ini bisa hingga berbulan-bulan. Buah plum aslinya masam, dengan dibuat manisan tentu lebih disukai.

Selamat mencoba!

5 thoughts on “Zwetschgen, Manisan Buah Plum ala Jerman 

Leave a comment